Ucok Durian: Kuliner Medan Yang Enak dan Terkenal

Kota Medan terkenal dengan banyaknya bangunan bersejarah yang cantik. Namun ada hal lain yang menarik dari Kota Medan. Apa lagi kalau bukan duriannya. Tentunya, banyak wisatawan yang sudah jatuh cinta pada durian yang satu ini. Mungkin, kali ini giliran Anda.

Lokasi Ucok Durian sudah termasyhur sebagai kuliner medan di antara pelancong yang mendatangi Kota Medan. Bagaimana tidak, Anda bisa mengunjunginya karena lokasinya memang sangat terkenal. Jika Anda berasal dari luar Sumatera dan turun di Bandara Kuala Namu, maka Anda bisa berkunjung ke Ucok Durian cukup dengan satu jam perjalanan dari bandara. Tepatnya, Ucok Durian ada di Jalan Iskandar Muda. Lokasinya pun tidak jauh dari Medan merdeka Walk yang terkenal itu.

Ketika Anda baru sampai ke lokasi, Anda akan disambut dengan gunungan durian yang menarik mata. Tentunya, bagi Anda yang merupakan penggemar durian, melihat tumpukan buah favorit itu akan membuat Anda merasa berada di surga. Buah durian yang menggunung, wangi semerbak khas durian yang menggoda selera dan sesama pengunjung yang antusias membuka duriannya tentu menjadi pemandangan yang sangat menyenangkan.

Sejarah

Jika diurut dari sejarahnya, Ucok Durian didirikan tiga tahun lalu oleh Zainal Abidin Chaniago, seorang pria 48 tahun. Usahanya bukan langsung jadi sukses. Sebelum jadi sukses seperti sekarang ini, ia sering berpindah-pindah tempat berjualan di pinggir jalan raya satu ke jalan raya lainnya.

Rasa

Lalu, bagaimana dengan rasa durian yang satu ini? Durian medan yang dijual di Ucok Durian memiliki daging yang tebal. Warnanya kuning cerah menggoda dengan daging buah yang gemuk dan tampak segar. Rasanya? Jangan ditanya. Manis dan enak sekali, membuat banyak pengunjung merasakan enaknya makan durian yang lezat dan memuaskan.

Service yang Memuaskan

Di sana, Anda tidak perlu takut tak bisa membuka durian. Tenang, ada karyawan Ucok Durian yang terampil dan selalu membawa pisau di sakunya. Mereka akan dengan senang hati membuka durian yang Anda pilih dengan pisau itu. Biasanya, karyawan-karyawan Ucok Durian menggunakan sarung tangan yang cukup tebal. Maklum, duri buah cukup tajam. Para karyawan pun harus membuka buah durian lebih dari sepuluh kali dalam sehari. Terbayang, kan bagaimana rasanya jika tidak memakai sarung tangan tersebut?

Harga

Nah, untuk harga duriannya, Anda bisa menikmati satu buah durian dengan harga mulai dari Rp. 30.000 sampai Rp. 40.000. tentunya, harga tersebut sangat sebanding dengan rasa duriannya. Tidak hanya itu, di Ucok Durian, jika durian yang sudah Anda pesan ternyata rasanya pahit ataupun tidak sesuai dengan pesanan Anda, maka Anda akan diberikan ganti durian yang baru. Tenang saja, durian baru yang Anda dapatkan gratis!

Tempat

Untuk tempatnya, Ucok Durian memiliki konsep seperti rumah makan biasa. Anda bisa melihat adanya meja-meja panjang dalam ruangan. Ada dua lantai, lho di tempat ini. Jadi, Anda bisa memilih ruangan yang lebih sepi. Jika di lantai satu ternyata ramai, pindahlah ke lantai dua. Tidak hanya itu, layaknya rumah makan pada umumnya, ada fasilitas seperti tempat penjualan souvenir, ATM dan banyak lagi. Pokonya, di sana Anda akan menemukan fasilitas lengkap.

Ternyata, buah durian yang ada juga diolah menjadi makanan-makanan yang unik. Sebut saja yang paling standar adalah jus durian dan berbagai jus buah lainnya. Ada juga pancake durian yang bisa membuat Anda ketagihan saking enaknya. Ada sate juga lho di sana! Di tempat ini, Anda yang membawa kendaraan roda empat tidak perlu takut. Ucok Durian memberikan lahan parkir yang luas untuk kendaraan Anda.

Untuk olahan durian seperti pancake, bisa Anda bawa pulang sebagai oleh-oleh, lho. Harganya Rp. 70.000 untuk 10 buah pancake. Jika Anda tidak bisa ke Medan, Anda tidak perlu takut. Ternyata, Ucok Durian bekerja sama dengan Pos Indonesia yang bisa memberikan layanan kirim pancake durian dari Ucok Durian ke kota-kota lain di Indonesia.

Anda mungkin penasaran dengan jam buka rumah durian yang satu ini. Tenang saja, Ucok Durian buka 24 jam sehari, lho. Wisatawan atau pengunjung lokal yang ingin datang ke tempat ini bisa datang kapan saja, baik itu pagi, siang, sore atau malam. Tempat ini tidak pernah sepi pengunjung alias selalu ramai. Jika Anda menengok ke meja kasir, Anda pun akan melihat beberapa foto pengunjung di Ucok Durian. Salah satunya adalah Mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Pemilik

Zainal Abidin Chaniago selaku pemilih Ucok Durian bahkan sempat berkata bahwa jangan bilang pernah datang ke Medan jika belum mampir ke Ucok Durian yang terkenal itu.

Di tempat ini, Anda juga bisa melihat foto Ucok bersama banyak pejabat dan tokoh masyarakat. Tentunya, hal ini menunjukkan bahwa durian Ucok sudah terkenal ke seantero Indonesia. Jadi, kapan Anda ingin mencobanya?

Continue Reading