Tips Cerdas Mencegah Kecelakaan saat Berkendara

Asuransi mobil all risk terbaik menjadi salah satu solusi untuk mencegah kerugian finansial akibat kecelakaan. Sebab, kecelakaan kendaraan merupakan hal yang sulit untuk Anda hindari. Hal ini menjadi faktor risiko bagi semua orang yang berkendara di jalanan.

Kecelakaan bisa terjadi dimana saja, baik jalanan di pedesaan hingga jalan tol. Berbagai faktor bisa menjadi pemicu terjadinya kecelakaan seperti kendaraan yang tidak stabil, kerusakan jalan, kesalahan pengendara lain, dan sebagainya.

Tentu saja tidak ada orang yang ingin mengalami kecelakaan lalu lintas. Sehingga sebisa mungkin Anda mencegah dan menghindarinya dengan mempersiapkan segala hal. Misalnya kondisi tubuh yang fit saat berkendara hingga membeli polis asuransi kendaraan dan jiwa.

Meskipun kecelakaan tidak tahu kapan terjadi, namun jika sudah mempersiapkan setidaknya bisa meminimalisir kemungkinan buruk. Untuk menghindari kecelakaan tersebut, Anda juga bisa mengikuti beberapa tips berikut.

Pastikan Mobil dalam Keadaan Baik

Hal pertama yang harus Anda perhatikan sebelum berkendara yaitu memastikan kondisi mobil dalam keadaan baik. Sebaiknya Anda rutin mengecek kondisi mobil, terutama jika akan bepergian jarak jauh. Apakah kondisi mobil dalam keadaan prima atau sebaliknya.

Mulailah dengan mengecek bagaimana kondisi oli mobil. Kemudian periksa juga apakah kondisi mesin dalam keadaan yang baik. Jangan lupakan juga soal kondisi tekanan angin pada ban mobil Anda.

Meskipun hal ini cukup sepele tetapi kecelakaan di jalan tol mayoritas akibat permasalahan ban. Sebab, dalam kondisi melaju cepat, ban mobil harus dalam kondisi baik.

Memastikan Kondisi Anda Sehat

Apabila sebelumnya fokus pada kondisi kendaraan yang baik, Anda sebagai pengemudi juga harus dalam keadaan sehat. Hal ini sangat penting untuk menghindarkan dari kecelakaan dalam berkendara.

Sebab banyak terjadi kecelakaan akibat kondisi pengemudi yang Lelah namun memaksakan diri untuk mengemudi. Sehingga pengemudi tidak dapat fokus memperhatikan situasi jalan karena rasa Lelah yang berlebihan.

Anda harus memastikan ketika akan menempuh perjalanan dalam kondisi stamina prima. Hindari pula mengemudi setelah meminum alkohol atau sedang mengantuk.

Meskipun mengemudi merupakan hal yang sederhana, tetapi butuh konsentrasi tinggi. Jika Anda salah sedikit maka bisa berdampak panjang, bahkan sekejap memejamkan mata juga bisa berakibat kecelakaan.

Solusinya, sebelum Anda berkendara pastikan sudah mendapatkan tidur yang cukup dan berkualitas. Sehingga terhindar dari rasa lelah dan mengantuk ketika menempuh perjalanan. Meskipun sepele, tetapi tidur merupakan hal penting untuk menjaga stamina Anda tetap prima saat beraktivitas.

Lihat juga : 6 Cara Aman Saat Menggunakan Earphone

Gunakan Alat Perlindungan Lengkap

Agar meminimalisir risiko buruk pada diri Anda saat berkendara, sebaiknya gunakan alat perlindungan diri yang lengkap. Misalnya jika Anda menggunakan motor, gunakan helm SNI, jaket, celana panjang yang menjadi alat perlindungan utama mengendarai motor.

Tetapi jika Anda menggunakan mobil, sebaiknya gunakan seatbelt serta memastikan fungsi air bag bisa optimal. Alat perlindungan saat berkendara sudah sesuai dengan ketentuan pemerintah. Bahkan jika Anda bertemu dengan polisi lalu lintas tanpa menggunakan perlindungan bisa terkena tilang.

Tanamkan pada diri Anda bahwa penggunaan alat perlindungan diri saat berkendara bukan sekadar menghindari tilang polisi. Namun lebih kepada perlindungan kepada diri Anda sendiri dari kemungkinan buruk yang mungkin terjadi.

Meskipun asuransi mobil all risk terbaik mampu menanggung berbagai risiko tersebut, tetapi lebih baik menghindarinya.

Jaga Jarak

Selanjutnya untuk menghindari kecelakaan berkendara, sebaiknya jaga jarak Anda dengan pengendara lain. Perhatikan secara seksama soal jarak ini baik dari depan, samping atau belakang Anda.

Anda harus memastikan kalau jarak kendaraan Anda dengan kendaraan lain tidak terlalu dekat. Hal ini penting untuk menghindarkan Anda dari potensi terjadinya kecelakaan.

Jarak aman yang Anda butuhkan paling tidak sekitar satu meter dengan pengendara lain. Tujuannya yaitu untuk mengurangi perubahan haluan yang bisa terjadi secara mendadak. Sehingga semua kendaraan yang ada bisa terselamatkan.

Menaati Aturan Berkendara

Berbagai aktivitas yang Anda lakukan sebagai Warga Negara Indonesia sudah memiliki aturan masing-masing. Hal ini juga belaku ketika Anda mengemudikan kendaraan bermotor.

Demi keselamatan diri, sebaiknya taati semua peraturan yang ada, termasuk memiliki SIM (Surat Izin Mengemudi). Jika sudah memilikinya, pastikan Anda juga mematuhi berbagai aturan lain ketika berada di jalan.

Misalnya menggunakan seatbelt bagi mobil, dan menggunakan helm untuk pengendara motor. Kemudian ambil jalur kiri, jangan menerobos lampu lalu lintas, memperhatikan marka jalan, dan sebagainya.

Atur Kecepatan sesuai Kondisi Jalan

Pastikan Anda mengemudi tidak ugal-ugalan ketika menempuh perjalanan, baik menggunakan motor atau mobil. Terutama jika Anda melewati jalanan kota yang padat kendaraan, sebaiknya atur kecepatan normal saja.

Begitu pula ketika Anda melewati jalanan pedesaan yang penuh dengan tikungan tajam. Anda harus atur kecepatan, jangan ugal-ugalan, dan jangan menyalip tanpa perhitungan.

Namun berbeda jika Anda berkendara pada jalan tol, Anda harus mengemudi dengan kecepatan minimal 80 Km per jam. Sebab, jika Anda terlalu lamban juga bisa berakibat tabrakan dengan pengendara lain.

Kontrol Emosi

Jalan raya merupakan fasilitas umum yang di dalamnya terdapat berbagai karakter orang berkendara. Tidak jarang Anda akan bertemu dengan pengemudi arogan yang bisa memicu emosi.

Sehingga Anda harus mampu mengontrol emosi ketika memegang kemudi. Apalagi jika Anda berkendara dalam kondisi kendaraan yang padat.

Manajemen emosional yang baik saat berkendara bisa menghindarkan Anda dari risiko celaka ataupun konflik dengan sesama pengendara lain.

Menyiapkan Back Up

Apabila Anda ingin menempuh perjalanan yang jauh menggunakan kendaraan bermotor, sebaiknya bawalah back up atau sopir cadangan. Sehingga ketika Anda mulai merasa lelah atau mengantuk bisa berganti peran dengan partner berkendara.

Hal ini penting untuk memastikan perjalanan Anda nyaman dan aman, serta selamat sampai ke lokasi tujuan. Sebab, mengemudi jarak jauh rentan membuat stamina tubuh Anda menurun. Apabila sudah merasa lelah atau mengantuk, sebaiknya jangan memaksakan diri untuk berkendara.

Misalnya Anda terpaksa harus berkendara seorang diri, ketika merasa mengantuk sebaiknya istirahatkan diri sejenak di rest area.

Antisipasi dengan Produk Asuransi

Manusia hidup memiliki berbagai risiko yang mungkin terjadi tanpa bisa Anda prediksi. Salah satu bentuk perlindungan yang bisa Anda peroleh adalah dengan memanfaatkan produk asuransi.

Baik asuransi jiwa maupun asuransi kendaraan memiliki manfaat yang baik untuk proteksi. Melalui asuransi jiwa, Anda bisa mendapatkan ketenangan ketika terjadi sesuatu hal pada diri Anda.

Selanjutnya asuransi kendaraan bermanfaat untuk menghindarkan Anda dari kerugian finansial akibat kerusakan kendaraan.

Terdapat dua jenis asuransi kendaraan, yaitu asuransi kendaraan all risk, dan asuransi polis standar. Untuk mendapatkan manfaatnya secara maksimal, Anda bisa memilih asuransi mobil all risk terbaik.

Sehingga Anda lebih tenang ketika berkendara karena sudah ada jaminan asuransi. Anda bisa mendapatkan ganti rugi dengan cara mengajukan klaim polis sesuai prosedur dan ketentuan perusahaan asuransi.

Nah, itulah penjelasan tentang tips mengatasi kecelakaan dengan cerdas ketika berkendara. Meskipun sudah memiliki asuransi mobil all risk terbaik tetapi menghindari risiko jauh lebih baik.

Continue Reading

Berbagi Kisah Pengalaman Pertama Kali Menjadi Guru

Sebagai profesi yang penuh dengan tantangan, menjadi seorang guru adalah panggilan yang membutuhkan dedikasi dan juga ketekunan. Pengalaman pertama dalam menginjakkan kaki di dunia pendidikan tidak hanya menandai awal petualangan yang menarik, tetapi juga serangkaian momen yang mampu menguji kemampuan, ketahanan, dan juga komitmen seseorang.

Menjadi seorang guru adalah panggilan mulia yang mengharuskan seseorang untuk melintasi jalan-jalan yang tak terduga dan menemukan potensi terbaik dalam diri sendiri serta siswa-siswanya. Pengalaman pertama sebagai seorang guru adalah saat yang penuh antusiasme, gugup, dan harapan. Ini adalah saat di mana seorang guru baru memulai perjalanan yang mengubah hidup, mempengaruhi generasi mendatang, dan menciptakan dampak yang berarti di dunia pendidikan.

Memulai Petualangan: Antara Gugup dan Antusiasme

Saat melangkah ke dalam ruang kelas untuk pertama kalinya, seorang guru mungkin merasa campur aduk dengan perasaan takut dan semangat yang tak tergambarkan. Pada saat itu, mungkin ada keraguan tentang kemampuan untuk mengelola kelas, menyampaikan materi dengan efektif, dan membangun hubungan yang kuat dengan siswa.

Namun, dibalik keraguan-keraguan tersebut, ada kekuatan yang melimpah yang hanya menanti untuk diungkapkan. Pengalaman pertama sebagai seorang guru adalah saat di mana kita belajar mengenai arti sesungguhnya dari menjadi seorang pendidik. Bukan hanya tentang mengajar pelajaran dalam buku teks, tetapi juga tentang menjadi teladan, pembimbing, dan inspirator bagi siswa. 

Ini adalah momen ketika kita menyadari betapa pentingnya menciptakan lingkungan yang inklusif, ramah, dan berempati di kelas. Menjadi seorang guru bukan hanya memberikan pengetahuan, tetapi juga memberikan dukungan, motivasi, dan semangat kepada siswa untuk mencapai potensi mereka yang terbaik.

Belajar Dari Keraguan: Menjadi Teladan dan Pembimbing

Pada pengalaman pertama ini, kita juga belajar tentang pentingnya fleksibilitas dan adaptabilitas. Meskipun kita telah merencanakan dengan seksama, kadang-kadang rencana kita dapat berubah dengan cepat. Mungkin ada kejutan di kelas, tantangan tak terduga, atau bahkan pelajaran yang tidak berjalan sebaik yang kita harapkan. 

Namun, sebagai seorang guru, kita belajar untuk beradaptasi, berpikir cepat, dan menemukan solusi yang kreatif. Kemampuan untuk berfleksibilitas ini merupakan kunci sukses dalam menghadapi setiap situasi yang muncul.

Dapodikbangkalan dapat menjadi teman terbaik dalam menghadapi tantangan ini. Dengan mengakses sistem ini, seorang guru dapat mengakses data siswa secara langsung, melacak kehadiran dan kinerja mereka, serta mengidentifikasi kebutuhan individu yang harus dipenuhi dalam pengajaran. Informasi ini akan memberikan wawasan yang lebih baik tentang kebutuhan dan kemajuan siswa, sehingga guru dapat merancang pendekatan yang sesuai dengan setiap individu.

Fleksibilitas dan Kolaborasi

Selain itu, pengalaman pertama sebagai seorang guru juga memberikan kesempatan untuk belajar tentang arti kerja sama dan kolaborasi. Kita tidak pernah berada sendiri dalam perjalanan pendidikan ini. Ada rekan kerja, staf sekolah, dan komunitas guru yang siap membantu dan mendukung kita.

Mereka adalah sumber pengetahuan dan pengalaman yang tak ternilai harganya. Melalui kolaborasi dengan mereka, kita dapat saling belajar, berbagi ide, dan menginspirasi satu sama lain untuk menjadi guru yang lebih baik. Pengalaman pertama sebagai seorang guru adalah saat di mana kita melihat dampak nyata dari pekerjaan kita.

Ketika kita melihat senyum kebanggaan di wajah siswa ketika mereka berhasil mengatasi tantangan, ketika kita menyaksikan mereka tumbuh dan berkembang secara akademik maupun sosial, itulah saat di mana kita merasakan kepuasan yang tak tergantikan. Pengalaman ini membangkitkan semangat kita dan memberi kita motivasi untuk terus berjuang dalam menciptakan perubahan positif di dunia pendidikan.

Baca juga : Inilah Keutamaan Orang yang Membersihkan Masjid

Apa Saja Yang Perlu Disiapkan Oleh Guru Baru?

Sebagai seorang guru baru, ada beberapa hal penting yang perlu disiapkan untuk memulai perjalanan dalam profesi pendidikan. Berikut adalah beberapa hal yang perlu dipersiapkan oleh seorang guru baru.

Pengetahuan dan Keterampilan

Seorang guru baru perlu memiliki pemahaman yang kuat tentang subjek yang diajarkan. Persiapkan diri dengan mempelajari kurikulum, materi pelajaran, dan pendekatan pengajaran yang efektif. Selain itu, keterampilan komunikasi, manajemen kelas, dan pemecahan masalah juga merupakan aset penting yang harus dikembangkan.

Rencana Pembelajaran

Persiapkan juga rencana pembelajaran yang terstruktur dan terorganisir. Identifikasi tujuan pembelajaran, strategi pengajaran, serta metode dan alat evaluasi yang akan digunakan. Rencana pembelajaran yang baik membantu guru baru dalam menyampaikan materi secara sistematis dan efektif kepada para siswanya.

Materi dan Sumber Belajar

Kumpulkan dan siapkan materi dan sumber belajar yang relevan dengan subjek yang diajarkan. Buku teks, bahan bacaan, video, sumber online, dan alat bantu pembelajaran lainnya dapat digunakan untuk memperkaya pengalaman belajar siswa. Pastikan Anda memiliki akses ke sumber daya yang diperlukan sebelum memulai proses pengajaran.

Rencana Manajemen Kelas

Setiap guru baru perlu memiliki rencana manajemen kelas yang efektif. Tentukan aturan dan harapan yang jelas bagi siswa, serta strategi yang akan digunakan untuk menjaga disiplin dan mengelola waktu dengan baik. Rencana manajemen kelas yang baik membantu menciptakan lingkungan belajar yang positif dan produktif.

Keterampilan Teknologi

Dalam era digital saat ini, guru baru perlu memiliki keterampilan teknologi yang memadai. Persiapkan diri dengan mempelajari penggunaan perangkat keras dan perangkat lunak yang relevan untuk pengajaran dan pembelajaran. Misalnya, familiarisasi dengan penggunaan komputer, proyektor, perangkat lunak pengolah kata, presentasi multimedia, atau platform pembelajaran online.

Keterampilan Interpersonal

Sebagai seorang guru, memiliki keterampilan interpersonal yang baik sangat penting. Persiapkan diri dengan kemampuan untuk berkomunikasi secara efektif dengan siswa, rekan kerja, orang tua, dan pihak-pihak terkait lainnya. Keterampilan mendengarkan, empati, dan kerja sama dapat membantu membangun hubungan yang kuat dan saling mendukung di lingkungan pendidikan.

Kesiapan Emosional dan Mental

Mengajar merupakan pekerjaan yang menantang secara emosional dan juga mental. Sebagai guru baru, hendaknya persiapkan diri dengan kesiapan mental dan juga emosional yang kuat. Perhatikan keseimbangan antara pekerjaan dan kehidupan pribadi lalu jaga kesehatan fisik dan mental Anda dan temukan cara untuk mengelola stres serta tekanan yang mungkin akan timbul dalam profesi ini.

Menjadi seorang guru baru adalah pengalaman yang menarik dan juga bermanfaat. Dengan mempersiapkan diri dengan pengetahuan, keterampilan, dan alat yang tepat, Anda dapat memulai perjalanan ini dengan keyakinan dan siap menghadapi tantangan yang ada di dunia pendidikan.

Pengalaman pertama menjadi seorang guru adalah lintasan yang penuh liku dan tak terlupakan. Dengan menggunakan link di atas, guru dapat menghadapi tantangan tersebut dengan keyakinan dan pengetahuan yang lebih baik.

Melalui sistem informasi yang canggih ini, seorang guru dapat memanfaatkan data dan informasi yang akurat untuk mengoptimalkan pembelajaran dan merencanakan langkah-langkah yang lebih baik di masa depan. Jadilah penjaga data pendidikan yang handal dan berikanlah kontribusi yang berarti dalam membentuk masa depan generasi muda.

Continue Reading

Cara Hadapi Berbagai Masalah di Tempat Kerja

Masalah yang dihadapi di tempat kerja sangat beragam mulai dari masalah teknis sampai masalah dengan sesama rekan kerja maupun atasan. Masalah teknis seperti masalah mesin fotocopy pasti akan sangat merepotkan. Bisa diatasi dengan sewa mesin fotocopy di Cikarang.

Berbagai Masalah Yang Sering Timbul

Berbagai masalah bisa muncul di tempat kerja terlebih lagi karena banyaknya kepala yang berbeda pendapat, berbeda keinginan, maupun berbeda kesenangannya. Berikut beberapa masalah yang biasanya muncul di tempat kerja.

  • Konflik yang terjadi dengan sesama rekan. Tidak hanya Anda yang bekerja di tempat tersebut tentu saja akan sering membuat terjadi konflik sesama rekan kerja.
  • Beban kerja yang malah meningkat secara drastis juga bisa jadi masalah.
  • Jika ternyata Anda mendapatkan tugas yang tidak sesuai dengan posisi yang di lamar tentu juga menjadi masalah.
  • Tak jarang juga terjadi diskriminasi di kantor

Masalah di atas hanya contoh dari banyaknya masalah yang bisa Anda hadapi di tempat kerja.

Solusi Menghadapi Berbagai  Masalah di Tempat Kerja

Berikut ini berbagai solusi yang bisa Anda gunakan untuk menghadapi masalah di tempat kerja sewa mesin fotocopy di Cikarang.

  • Tetap Berpikir Positif

Kunci dari setiap masalah yang dihadapi di mana pun yaitu tetap berpikiran positif. Dengan begitu dapat membantu Anda jadi lebih tenang dalam bertindak dan menghadapi masalah yang ada.

Cara ini tak hanya dapat diterapkan di lingkungan kerja saja. Semua masalah yang sedang Anda hadapi harus tetap membuat Anda berpikir positif. Masalah akan selesai dengan baik jika ditangani oleh kepala dingin.

  • Mencari Jalan Tengah

Mencari jalan tengah bisa dilakukan terutama jika masalah terjadi dengan rekan kerja. Masalah yang timbul harusnya tidak menjadikan profesionalitas menurun apalagi jika masalah tersebut disebabkan oleh masalah pribadi.

Tentu saja hal ini akan membuat kinerja yang bersangkutan menjadi menurun cara yang dilakukan untuk dapat mengatasi masalah tersebut ialah dengan mencari jalan tengah. Cobalah untuk mengajak teman yang berselisih berbicara dengan kepala dingin.

Diskusikan apa yang menjadi akar masalah dan carilah solusi bersama tentang masalah yang sedang dihadapi.

  • Mencari Tahu Inti dari Masalah dan Penyebabnya

Mencari inti dari suatu permasalahan membuat Anda menjadi lebih memahami bagaimana bentuk dari permasalahan yang sedang dialami. Masalah juga tidak akan datang begitu saja tetapi pasti memiliki penyebab.

Dengan mengetahui keduanya Anda bisa memecahkan permasalahan dengan baik di lingkungan kerja. Selesaikan masalah yang terjadi hingga ke akar masalah. Masalah yang penyelesaiannya hanya setengah-setengah hanya akan menjadi beban pikiran terutama menjadi tambahan beban dalam pekerjaan.

  • Bisa Jadi Anda Merupakan Sumber Masalah Tersebut

Coba pikirkan bisa jadi yang merupakan sumber dari suatu masalah yang terjadi adalah diri Anda sendiri. Mencoba menyadari kesalahan yang dibuat tentu merupakan hal yang sulit untuk dilakukan.

Namun, dengan menyadari bahwa Andalah yang merupakan sumber masalah bukanlah sesuatu yang buruk. Hal ini akan membuatmu bisa melakukan evaluasi diri dan tentunya perbaikan diri untuk ke depannya.

  • Meminta Bantuan Rekan

Jangan ragu untuk meminta bantuan sesama pekerja atau rekan kerja jika Anda menemui suatu masalah. Salah satu contoh ialah masalah dengan teman kerja yang tak kunjung selesai meski sudah bersama mencari jalan tengah.

Minta bantuan rekan kerja untuk menjadi pihak ketiga atau pihak penengah. Perlahan masalah yang dihadapi akan selesai.

Itulah beberapa solusi yang bisa dilakukan untuk menghadapi masalah di tempat kerja sewa mesin fotocopy di Cikarang.

Continue Reading

Pengalaman Rental Bus Untuk Liburan Keluarga

Untuk pergi berlibur bersama keluarga, salah satu kendaraan yang paling tepat untuk digunakan itu adalah dengan menggunakan bus. Tiket bus tentunya menjadi salah satu hal yang diperlukan untuk bisa bepergian dengan menggunakan bus bersama keluarga. Akan tetapi dibandingkan membeli tiket, lebih nyaman dan menyenangkan kalau Anda sewa bus saja, karena tentunya isinya bisa satu keluarga.

Sebenarnya untuk liburan bersama keluarga dengan menggunakan bus bisa saja dengan membeli tiket, akan tetapi tentunya perlu langkah yang tepat. Karena kalau Anda tidak melangkah dengan tepat, maka kemungkinan suasana liburan Anda jadi tidak akan nyaman dan menyenangkan. Oleh karena itulah kalau berencana menggunakan tiket, Anda harus pakai langkah yang baik dan benar.

Tips Membeli Tiket Untuk Liburan Keluarga

Apabila Anda ingin membeli tiket untuk bisa menggunakan bus untuk berwisata bersama keluarga, maka harus ada langkah yang tepat. Karena ada banyak sekali halangan dan juga hambatan yang mungkin akan membuat liburan keluarga Anda akan jadi kacau. Dan berikut ini kami akan coba jelaskan beberapa tips untuk Anda beli tiket apabila Anda ingin berlibur bersama bus.

  • Membeli Tiket Jauh-Jauh Hari

Tips yang pertama apabila Anda ingin mempergunakan bus untuk berlibur dengan membeli tiket, persiapannya itu memang harus baik. Anda harus membeli tiket jauh-jauh hari, ini yang penting supaya Anda tidak kehabisan tiket untuk tanggal keberangkatan. Ini juga membuat Anda bisa mendapatkan tiket yang memang sesuai dengan apa yang Anda dan keluarga inginkan.

  • Teliti Dalam Membeli Tiket

Tips yang kedua adalah memperhatikan dengan baik saat membeli, Anda harus teliti dalam membeli tiket bus tersebut. Karena pada saat membeli Anda harus teliti agar supaya tidak ada kesalahan pada saat Anda membeli tiket. Perhatikan tanggal keberangkatan dan juga kota tujuan yang akan Anda pilih untuk berlibur, supaya tidak ada kesalahan.

  • Membeli Tiket Kursi Yang Berdekatan

Tips yang ketiga adalah Anda harus membeli tiket dengan kursi yang berdekatan agar supaya Anda bisa berdekatan dengan keluarga. Karena ini adalah liburan keluarga, sudah pasti Anda itu sangat perlu sekali untuk berdekatan agar supaya lebih nyaman. Jadi Anda perlu pastikan juga tiket lokasi kursi tersebut, sehingga Anda dan keluarga bisa duduk berdekatan.

  • Memperhatikan Harga Tiket

Tips yang keempat adalah Anda harus memperhatikan juga soal harga tiket, karena setiap agen perjalanan ataupun agen bus itu bisa berbeda. Nah Anda perlu perhatikan juga soal harga, Anda harus pastikan kalau memang sesuai dengan budget yang Anda miliki. Sehingga Anda bisa mendapatkan harga yang pas untuk Anda bisa berlibur bersama keluarga dengan naik bus.

  • Memperhatikan Kualitas Agen Bus

Tips yang kelima itu adalah memperhatikan kualitas soal agen bus, karena tentunya ini akan berkaitan dengan bus yang digunakan. Sebisa mungkin mencari agen yang berkualitas, agar supaya bus yang Anda gunakan untuk berlibur itu memang berkualitas. Ini tentunya akan memberikan kenyamanan dan juga tentunya keselamatan akan lebih terjamin bila bus yang digunakan baik.

Kelebihan Menggunakan Bus Dengan Tiket Untuk Berlibur

Meskipun memang mungkin terlihat atau terasa lebih rumit, akan tetapi menggunakan tiket itu tetap memiliki beberapa kelebihan. Kelebihan ini mungkin tidak banyak orang ketahui, namun untuk kondisi tertentu sebenarnya pilihan ini tentunya jauh lebih tepat. Dan berikut ini kami akan coba jelaskan beberapa kelebihan untuk membeli tiket bus pada saat berlibur dengan menggunakan bus.

  • Lebih Hemat Untuk Berlibur

Kelebihan yang paling pertama itu adalah Anda akan bisa jauh lebih berhemat pada saat Anda berlibur untuk keluarga. Karena biasanya membeli tiket itu hanya untuk anggota keluarga Anda, sementara sewa bus harus membayar semua bagian bus. Jadi kalau hanya berlibur keluarga inti saja, sebaiknya memang mempergunakan tiket saja dibandingkan sewa bus.

  • Tidak Banyak Yang Harus Dipikirkan   

Kelebihan yang kedua adalah tidak terlalu banyak hal yang harus dipikirkan pada saat akan berlibur dibandingkan sewa bus. Karena Anda tinggal beli tiket saja, tunggu tanggal dan juga jam keberangkatan dan kemudian berangkat pada waktunya keberangkatan bus. Jadi tidak perlu pikir sopir, pendamping sopir, makanan sopir, minuman sopir dan lain sebagainya.

Tips Saat Perjalanan

Pada perjalanan di bus saat berwisata tanpa sewa bus, ada beberapa hal yang harus diperhatikan supaya lebih aman dalam berlibur. Dan berikut ini kami akan jelaskan bagaimana tips saat sedang di perjalanan.

  1. Tips yang pertama adalah Anda harus datang sebelum waktu keberangkatan, supaya tidak ketinggalan bus
  2. Tips yang kedua adalah Anda harus jaga barang-barang dengan baik, karena bisa jadi ada kemungkinan pencuri

Demikianlah beberapa hal soal beli tiket bus untuk berlibur.

Continue Reading

Inilah Keutamaan Orang yang Membersihkan Masjid

Masjid merupakan tempat ibadah bagi umat muslim. Tempat ibadah tentu harus selalu bersih dan terawat. Banyak umat muslim yang memiliki kesadaran untuk membersihkan masjid terutama saat mendekati hari raya atau kegiatan seperti pengajian akbar.

Pembersihan masjid dapat meliputi mencuci karpet, menyapu dan mengepel. Jika karpet sudah rusak maka Anda dapat membeli karpet di tempat jual karpet masjid terdekat. Sehingga kegiatan bersih-bersih masjid ini jadi lebih maksimal jika mengganti barang yang rusak. Kegiatan membersihkan masjid bisa dikatakan sudah menjadi tradisi bagi masyarakat sekitar.

Keutamaan Orang Yang Turut Serta Membersihkan Masjid

Masjid bukan hanya sekedar bangunan dengan atap, tiang dan juga kubah. Lebih dari itu arti masjid bagi umat muslim. Sebagai tempat bagi umat muslim berinteraksi dengan Allah SWT. Dalam hal ini adalah beribadah dengan menunaikan sholat, membaca Alquran dan lain sebagainya. Sehingga kebersihan dalam masjid sangat diperlukan karena berurusan langsung dengan Yang Maha Pencipta.

Membersihkan tempat ibadah memang tidak akan dibayar oleh manusia, namun siapa sangka ada suatu keutamaan bagi orang-orang yang ikut serta dalam membersihkan masjid. Selain keutamaan, tentunya orang yang ikut membersihkan masjid juga akan mendapatkan pahala yang sangat dahsyat.

Bagaimana tidak, bagi orang yang membersihkan masjid sama saja dengan membersihkan tempat ibadah dan rumah Allah. Sehingga akan diberikan ganjaran suatu pahala yang dahsyat. Kegiatan membersihkan masjid ini biasa dilakukan tak hanya di kota besar saja bahkan untuk di desa kegiatan membersihkan tempat ibadah ini lebih banyak diikuti oleh warga.

Ada 3 keutamaan bagi orang yang membersihkan masjid di antaranya adalah sebagai berikut.

  1. Diampuni dosanya

Dalam sebuah hadist dalam kitab Lubabul Hadist yang intinya bahwa barang siapa yang mengeluarkan kotoran dari dalam masjid bahkan sebiji sawi atau sangat kecil pun akan Allah juga akan mengeluarkan dosa-dosanya yang besar.

Inilah yang akan Anda dapatkan apabila membersihkan tempat ibadah yaitu diampuni dosanya. Siapa yang tidak mau dosanya diampuni oleh Allah SWT? Tentu semua umat muslim mau diampuni dosanya. Sehingga apabila ada gerakan membersihkan masjid Anda harus berlomba-lomba untuk turut serta.

  • Akan dibangunkan satu rumah serta tempat di surga

Keutamaan selanjutnya yang akan didapatkan apabila membersihkan masjid adalah akan dibangunkan satu rumah di dalam surga-Nya. Bahkan apabila hanya sekedar membantu membuang sampah juga Anda akan mendapatkan keutamaan ini. Perlu diketahui bahwa Anda harus melakukannya dengan ikhlas.

  • Kedudukan yang mulia di sisi Nabi Saw

Keutamaan yang akan didapatkan apabila membersihkan masjid adalah akan mendapatkan kedudukan yang mulia. Sebagaimana yang diriwayatkan dalam hadist Bukhari dan Muslim yang intinya Rasulullah SAW. Mencari seorang perempuan yang dulunya membersihkan masjid lalu sahabat menjawab bahwa perempuan tersebut telah wafat kemudian nabi meminta sahabat untuk menunjukkan makamnya lalu menyalatinya.

Luar biasa bukan keutamaan yang akan didapatkan apabila membersihkan masjid. Kegiatan membersihkan masjid ini bisa seperti menyapu, mengepel lantai, membersihkan langit – langit, membersihkan karpet dan mengganti karpet yang rusak dengan yang baru dengan membelinya di tempat jual karpet masjid terdekat.

Masjid tidak hanya digunakan untuk menunaikan ibadah sholat saja. Masjid banyak diisi dengan kegiatan keagamaan seperti mengaji untuk anak-anak, pengajian untuk ibu-ibu, sholawatan, dan masih banyak kegiatan lainnya. Banyaknya kegiatan tersebut membawa dampak positif bagi lingkungan sekitar, sehingga apabila melihat masjid yang sering digunakan kotor tentu saja umat muslim akan berbondong untuk membersihkan.

Ada yang dinamakan marbot masjid yaitu seseorang yang bertugas untuk membersihkan dan menjaga masjid, adzan dan lain sebagainya yang berkaitan dengan masjid. Keberadaan marbot ini tentunya juga membuat masjid lebih terjaga dan bersih. Biasanya marbot masjid tinggal di area masjid.

Tradisi masyarakat Indonesia terutama umat muslim dalam membersihkan masjid ini diharapkan tidak akan pernah lekang oleh waktu. Perbuatan ini adalah perbuatan baik bukan suatu hal yang bisa dianggap memalukan. Bahkan seharusnya menjadi kebanggaan karena membersihkan rumah Allah SWT.

Keutamaan yang ada diharapkan menjadi penyemangat bagi umat muslim untuk tetap giat dalam menjaga kebersihan area masjid. Meskipun tidak sedang akan mengadakan suatu acara tak masalah apabila kita ingin menyapu atau mengepel masjid. Bahkan hal tersebut tidak harus dilakukan bersama-sama.

Hanya saja memang apabila dilakukan bersama akan membuat pekerjaan menjadi lebih mudah. Terutama masjid memiliki ukuran yang cukup besar dan luas sehingga apabila dibersihkan sendiri akan sangat memakan tenaga. Terlebih lagi untuk urusan karpet yang sudah usang harus didiskusikan apakah akan membeli di tempat jual karpet masjid atau cukup dibersihkan saja.

Terutama untuk membersihkan karpet masjid yang ukurannya besar membutuhkan banyak tenaga. Apabila karpet masjid sudah rusak maka sebaiknya dianggarkan untuk diganti dan membelinya ke tempat jual karpet masjid. Sehingga saat menjalankan ibadah akan lebih nyaman. Itulah beberapa keutamaan yang akan didapatkan dengan membersihkan masjid. Semoga tradisi ini tetap terjaga di masyarakat.

Continue Reading

Ketahui Jenis Profesi Untuk Menjadi Ekspatriat

Dengan adanya pencanangan Masyarakat Ekonomi ASEAN di tahun 2015 yang lalu, semakin meningkat jumlah permintaan ketersediaan tenaga kerja profesional Indonesia yang berada di kancah internasional. Alasannya adalah karena perusahaan multinasional yang berasal dari Indonesia mulai mengembangkan bisnisnya ke negara yang menjadi anggota ASEAN seperti Malaysia, Vietnam, Filipina, Kamboja dan Brunei Darussalam.

Jenis Profesi untuk Langkah Mudah Menjadi Ekspatriat di Luar Negeri

Namun sayang, meski jumlah kebutuhan tenaga profesional Indonesia di luar negeri meningkat, masih banyak SDM Indonesia yang belum melirik kesempatan untuk berprofesi di luar negeri. Padahal, untuk bisa bekerja di luar negeri syaratnya cukup mudah. Dengan penguasaan bahasa Inggris yang baik, mampu bekerja keras dan memiliki keahlian di bidang pekerjaan yang dipilih maka Anda sudah siap untuk bekerja di luar negeri.

Di bawah ini adalah beberapa jenis profesi yang bisa menjadikan Anda Ekspatriat di luar negeri dirangkum dari westwork.id.

1. Guru

Peluang tenaga kerja menjadi seorang guru di luar negeri terbuka sangat lebar. Karena ada banyak sekolah di luar negeri yang membuka lowongan kerja guru yang berasal dari negara asing.

Apalagi jika Anda sudah memiliki lisensi khusus untuk profesi guru atau sudah memiliki gelar Pascasarjana sesuai jurusan kependidikan Anda.

 2. Bisnis internasional

Lingkup bisnis internasional memiliki cakupan bidang kerja yang luas, seperti misalnya bidang akuntansi, sales atau marketing dan finance. Jika Anda mengambil profesi ini maka Anda harus menguasai keahlian dasar dari pekerjaan yang diambil. Selain itu Anda juga harus bisa memiliki pola pikir yang terbuka sehingga bisa beradaptasi dengan baik pada lingkungan pekerjaan bisnis internasional yang selalu berubah-ubah.

Dan perlu diketahui bahwa tantangan paling besar untuk memiliki karier di luar negeri adalah adanya perbedaan cara kerja, budaya hingga aturan yang dimiliki oleh pemerintah.

3. Perawat

Jika Anda berminat untuk bekerja sebagai perawat di luar negeri maka bisa melamar kerja khususnya di negara maju contohnya Kanada, Eropa atau Amerika. Namun untuk menjadi seorang perawat di luar negeri, setidaknya Anda harus memiliki lisensi keperawatan yang dikeluarkan secara resmi dari institusi resmi untuk standarisasi kualitas.

Bagaimana Cara Menjadi Ekspatriat di Luar Negeri?

Setelah mengetahui beberapa jenis profesi yang bisa membuat Anda menjadi seorang Ekspatriat di luar negeri. Tentunya ikut menentukan langkah Anda untuk bisa berkarir di luar negeri. Anda juga harus tahu beberapa negara pilihan para Ekspatriat.

Ada beberapa negara pilihan yang bisa dijadikan negara tujuan Ekspatriat yang ingin berkarir cemerlang di luar negeri. Seperti negara Inggris, Jerman, Bahrain, Swedia dan Uni Emirat Arab.

  • Melamar di perusahaan Indonesia yang memiliki cabang di luar negeri
  • Bekerja di perusahaan multinasional
  • Harus bisa memiliki keahlian berkomunikasi dengan bahasa Inggris yang baik
  • Jalin lingkungan pertemanan baru ataupun lama untuk meningkatkan wawasan
  • Upload CV Anda di semua portal bursa tenaga kerja
  • Manfaatkan sosial media dengan baik dan bijaksana
  • Jangan lupa untuk minta doa restu dari orang tua dan keluarga

Itulah beberapa cara yang bisa Anda lakukan jika ingin menjadi seorang Ekspatriat di luar negeri. Satu hal yang perlu diingat adalah bahwa Anda akan bekerja di luar negeri yang notabene lingkungan dan budaya baru yang pastinya akan memerlukan proses adaptasi yang panjang dan cukup sulit untuk dilakukan. Bukan hal yang mudah namun pastinya bisa Anda lalui dengan baik.

Continue Reading

Pengalaman Berlibur Ke Wisata Pulau Tidung

Orang terkadang mencari informasi soal pengalaman berlibur di berbagai tempat wisata seperti misalnya tempat wisata Pulau Tidung. Biasanya cerita pengalaman itu akan bisa menjadi gambaran mengenai berbagai macam kegiatan yang bisa dilakukan di pulau tersebut. Selain itu juga bisa memberikan informasi soal daya tarik yang ada di Pulau Tidung, dan berbagai informasi penting yang lainnya. Oleh karena itulah kami akan bagikan pengalaman kami berlibur di Pulau Tidung yang mungkin bisa membantu Anda mendapatkan banyak informasi.

Cara Kami Ke Pulau Tidung

Pertama kami tentunya berangkat terlebih dahulu ke Pulau Tidung, dan kami memutuskan untuk menggunakan jasa travel saja. Ada beberapa kelebihan yang bisa didapatkan apabila menggunakan jasa travel tersebut dibandingkan Anda pergi sendiri ke pulau tersebut. Salah satu kelebihan yang akan bisa Anda dapatkan adalah Anda tidak perlu bingung untuk bisa menuju ke pulau tersebut. Karena semua sudah diatur oleh jasa tour travel tersebut mulai dari transportasi untuk berangkat sampai nantinya pulang.

Karena berdasarkan pengalaman kami pada saat di Muara Angke itu kami kebingungan untuk membeli tiket kapal harus bagaimana. Namun kalau pakai jasa travel itu sudah disiapkan dan Anda hanya tinggal mengikuti tour guide yang sudah disediakan oleh jasa travel. Dalam paket jasa travel sendiri biasanya sudah disediakan untuk makanan juga, biasanya mendapat 3 kali makan setiap hari. Untuk jenis makanannya itu ada sekitar 3 sayuran dan sudah dapat buah juga, jadi bila wisata Pulau Tidung lebih baik menggunakan jasa travel.

Daya Tarik Dari Pulau Tidung

Setelah sampai di Pulau Tidung memang ada banyak sekali hal yang mungkin membuat kami terkesan dan menyadari keindahan Pulau Tidung. Salah satu yang membuat kami terkesima itu adalah soal air laut yang ada di pantainya yang memang sangat jernih sekali. Dan di pelabuhan di Pulau Tidung ini juga tersedia penyewaan sepeda yang bisa Anda sewa dengan biaya yang sangat terjangkau. Untuk menyewa sepeda untuk bepergian di Pulau Tidung ini hanya membutuhkan 15 ribu rupiah saja, dan bisa Anda pergunakan seharian.

Pada saat itu homestay yang disediakan oleh jasa travel untuk kami jaraknya sangat dekat, sehingga dengan bersepeda pun cepat sampai. Dan apabila menggunakan jasa travel pada saat sampai di homestay biasanya Anda kan disuguhkan makanan. Dan kemudian Anda akan dibawa ke daya tarik pertama dari Pulau Tidung yakni adalah jembatan cinta. Dari jembatan cinta ini pemandangannya sangat indah, jadi Anda bisa menikmati keindahan Pulau Tidung dan kemudian menuju wisata Pulau Tidung kecil.

Setelah menikmati jembatan cinta kemudian kami mendatangi lokasi watersport yang memang ada cukup banyak jenisnya. Dan ternyata ada sistem paket pada watersport, sehingga akan jauh lebih murah bila mempergunakan paket tersebut. Untuk satu permainan itu Anda akan dikenakan 35 ribu setiap orang, namun bila memilih 2 permainan sekaligus, maka jatuhnya satu orang itu hanya 25 ribu saja.

Setelah sore hari Anda bisa menikmati sunset di dekat lokasi tersebut, atau biasa disebut juga dengan sunset area. Di sini pemandangannya sangat indah, dan banyak orang yang akhirnya berburu foto di area ini, jadi lebih baik Anda datang lebih dulu. Anda bisa menikmati sunset sampai malam dan kami pun mengakhiri hari wisata Pulau Tidung kita kala itu dengan menikmati sunset.

Continue Reading

Langkah Memilih Guru Privat Persiapan SBMPTN

Seleksi masuk perguruan tinggi negeri yakni SBMPTN memang sering menjadi salah satu ujian yang cukup sulit yang dihadapi para lulusan SMA. Karena itu banyak yang mengandalkan bimbel STAN terbaik untuk bisa mempersiapkan diri menghadapi ujian SBMPTN tersebut. Les privat juga sering dipergunakan, karena ada anak yang lebih bisa fokus apabila belajar sendiri tidak bersama teman. Namun tidak bisa memilih guru privat secara sembarangan, karena tentunya ada banyak pertimbangan yang harus dipikirkan pada saat akan memilih. Dan berikut ini kami akan bagikan beberapa langkah untuk memilih guru privat.

Berdiskusi Dengan Anak

Langkah yang paling pertama karena pada dasarnya yang akan belajar itu adalah anak Anda, maka Anda harus berdiskusi dulu dengan anak. Karena mau sepintar apa pun gurunya, tapi kalau anak tidak cocok dengan sistem pembelajaran yang diberikan tentunya tidak akan mendapatkan hasil. Anda harus berdiskusi dulu dengan anak mengenai metode belajar, apakah akan menggunakan bimbel atau privat. Dan Anda bisa menyesuaikan dengan keinginan anak Anda, karena pada dasarnya keberhasilan pembelajaran kalau si anak memang tertarik dan mau belajar. Jadi berdiskusi dengan anak adalah langkah yang paling pertama.

Mencari Rekomendasi

Langkah yang kedua setelah sudah berdiskusi dengan anak dan sudah mendapatkan jalan yang sesuai, maka mulai mencari rekomendasi. Pencarian rekomendasi ini penting, supaya tentunya lebih aman dalam memilih guru untuk melakukan les privat pada anak. Hal ini merupakan dasar yang sangat penting supaya nantinya guru yang dipilih itu memang yang tepat dan juga aman untuk anak Anda. Anda sebenarnya bisa mencari rekomendasi melalui guru atau wali kelas di sekolah anak Anda, ini malah jauh lebih baik. Dan bisa juga untuk mengecek nilai setelah mengikuti bimbel STAN terbaik atau les privat.

Melakukan Wawancara Terlebih Dahulu

Langkah yang ketiga adalah melakukan wawancara terlebih dahulu, ini juga merupakan langkah penting dan harus dilakukan. Karena kita sendiri sebagai orang tua harus mengetahui dengan pasti bagaimana kualitas dari guru dan juga bagaimana kesan yang diberikan. Apabila cukup baik dan juga si anak bisa memahami apa yang dikatakan guru, maka itu adalah satu pilihan yang tepat. Anda pun bisa bertanya langsung soal latar belakang guru dan juga kemudian menanyakan metode belajar yang akan digunakan. Ini akan sangat menentukan apakah nantinya akan sesuai dengan anak Anda atau tidak.

Menentukan Jam Belajar

Langkah yang keempat adalah menentukan jam belajar atau waktu untuk melakukan les privat tersebut untuk anak Anda. Ini juga menjadi satu pertimbangan yang penting, agar supaya bisa mencari waktu yang tepat untuk anak Anda dan untuk guru. Harus membuat janji yang memungkinkan guru untuk bisa mengajar secara privat dan anak Anda pun dalam kondisi siap. Dan memang ada beberapa pilihan waktu yang bisa dipakai untuk bisa menentukan jam belajar untuk melakukan les privat. Berikut beberapa waktu yang bisa dipilih untuk bimbel STAN terbaik atau les privat.

  • Pada Akhir Pekan

Salah satu waktu yang menurut kami paling tepat untuk digunakan itu adalah pada akhir pekan, ini adalah satu waktu yang tepat. Di mana kalau di hari biasa, kemungkinan besar anak itu sudah lelah dengan kegiatan belajar di sekolah atau sekolah online. Karena itulah pada akhir pekan bisa menjadi waktu yang tepat.

  • Saat Libur Sekolah

Waktu yang kedua adalah pada saat libur sekolah, ini juga menjadi salah satu waktu yang cukup tepat juga. Karena anak tidak dalam tekanan dan kelelahan akibat waktu sekolah. Ini akan meningkatkan efektivitas dari belajar atau les privat anak.

Mempersiapkan Biaya Bimbel

Langkah yang terakhir adalah mempersiapkan biaya bimbel, di sini adalah mencari guru dengan harga yang terbaik untuk les. Memang harga murah menggiurkan, akan tetapi tetap harus memperhatikan kualitas dari guru yang mengajar. Karena itu adalah hal yang utama pada saat akan memilih guru les privat, usahakan yang terbaik seperti halnya bimbel STAN terbaik.

Continue Reading

Menghasilkan di Waktu Luang Dengan Game

Masih banyak orang yang belum yakin bahwa hanya dengan bermain game mereka bisa mendapatkan sejumlah uang. Namun, perlu kamu ketahui bahwa ternyata ada beberapa game yang bisa menghasilkan uang virtual. Uang virtual ini nantinya bisa dikirim langsung ke rekening bank kita. Sudah ada sebagian orang yang mendapatkan sejumlah uang dari game penghasil uang.

Rekomendasi Game yang Bisa Menghasilkan Uang

Ada beberapa game yang bisa kamu mainkan untuk mendapatkan sejumlah uang

  • Wealth Words

Yang pertama adalah game Wealth Words. Wealth Words adalah sebuah game yang bisa menghasilkan uang dengan permainan kata. Game seperti ini lebih dikenal dengan game teka-teki silang, dimana para pemain diharuskan menjawab sejumlah pertanyaan yang disajikan oleh game. Game ini ternyata mampu menghasilkan sejumlah uang apabila kita ahli dalam memainkannya.

Wealth Words memberikan kesempatan bagi siapa saja memiliki wawasan luas untuk mendapatkan sejumlah uang. Semakin luas wawasan kamu, semakin besar juga kesempatan kamu untuk mendapatkan uang hingga $3.000 atau sekitar Rp43.000.000. Kamu bisa memainkan game ini kapan saja dan dimana saja. Syarat untuk bermain game ini adalah usia harus 18 tahun ke atas.

  • Perk Pop Quiz

Yang kedua adalah Perk Pop Quiz. Perk Pop Quiz adalah game bertema kuis yang memuat pertanyaan-pertanyaan terbaru. Kamu akan diberikan pertanyaan seputar film-film terbaru, lagu-lagu terbaru, dan lain sebagainya. Inilah yang membuat game ini cocok untuk dimainkan oleh para anak muda yang selalu update dengan hal-hal baru.

Kamu bisa mendapatkan kupon hadiah yang bisa ditukarkan di beberapa toko terkenal seperti Nike, Starbucks, dan lain sebagainya. Selain memenangkan kupon hadiah, tentunya kamu juga bisa memenangkan uang sungguhan. Jumlah uang yang bisa kamu dapatkan yaitu mulai 1$ sampai $3.000.

  • Dream Cricket

Yang ketiga adalah Dream Cricket. Seperti namanya, game ini adalah game olahraga cricket. Game ini sangat cocok untuk dimainkan oleh laki-laki khususnya mereka yang suka dengan olahraga cricket. Kamu bisa mengikuti kompetisi harian atau kompetisi mingguan dalam bentuk liga dan menjadi yang terbaik untuk menghasilkan dollar yang bisa ditransfer ke rekening PayPal kamu.

  • GameBlitz

Game penghasil uang yang keempat adalah GameBlitz. Game yang satu ini bisa membantu kamu untuk mendapatkan uang dalam jumlah besar. Ada permainan kasual yang disukai oleh kebanyakan orang dan bisa dimainkan secara jangka panjang. Kamu bisa mengikuti turnamen yang diadakan dan menjadi yang terbaik untuk mendapatkan uang dalam jumlah besar.

  • Blast

Yang kelima adalah Blast. Kamu bisa menggunakan aplikasi ini untuk mendapatkan sejumlah uang hanya dengan bermain game. Di saat kamu memainkan game nantinya kamu akan mendapatkan poin setelah kamu menyelesaikan sebuah misi. Poin yang didapatkan dari misi bisa disimpan ke dalam akun kamu dan nantinya bisa langsung ditransfer ke rekening kamu.

  • Big Time Cash

Yang terakhir adalah Big Time Cash. Aplikasi ini mempunyai banyak sekali permainan yang bisa dimainkan. Setiap permainan yang ada akan memberikan kamu kupon yang bisa kamu simpan untuk mengikuti undian. Setelah kamu mendapatkan banyak kupon, maka kamu bisa menukarkannya untuk mengikuti undian berhadiah yang bisa mendatangkan uang dalam jumlah besar.

Itulah beberapa game penghasil uang yang cocok untuk kamu mainkan. Mainkanlah game yang sekiranya kamu sukai sehingga kamu bisa merasakan kesenangan sambil menghasilkan sejumlah uang.

Continue Reading

Ketahui Perbedaan IP Camera dengan CCTV Sebelum Memasangnya

Maraknya kejahatan yang terjadi akhir-akhir ini membuat banyak masyarakat yang ingin menggunakan jasa pasang CCTV untuk memasang perangkat CCTV baik di rumah maupun tempat bisnis mereka. Keberadaan kamera pengintai atau pengawas ini memang dirasa sangat membantu kinerja keamanan sehingga bisa terpantau dengan lebih baik tanpa mengandalkan tenaga manusia sepenuhnya.

Perbedaan Jenis IP Camera dan CCTV Sebelum Lakukan Pemasangan

Banyak orang yang merasa kebingungan saat datang ke layanan jasa untuk memasang CCTV kemudian ditanyakan mengenai jenis CCTV yang ingin dipasang. Ternyata ada dua jenis CCTV yang saat ini marak dipilih oleh masyarakat untuk dipasang di rumah tinggal maupun tempat bisnis mereka. Berikut ulasan singkatnya hanya untuk Anda.

  • Prinsip kerja

CCTV memiliki prinsip kerja dengan mengandalkan sinyal analog yang dipakai sebagai media transmisi data dari video perekam ke penampil utama. Pengiriman data dilakukan melalui kabel coaxial sehingga Anda tentu akan melihat ada banyak sekali sambungan kabel dan berbagai port yang terhubung dalam seperangkat CCTV dengan kabel.

Sedangkan IP Camera memiliki prinsip kerja dengan menggunakan sinyal internet. Karena pengiriman data menggunakan sinyal internet, maka untuk pemasangan jenis kamera pengintai yang satu ini jauh lebih mudah. Alat yang dipakai pun terlihat lebih simpel dan mudah untuk disembunyikan oleh Jasa pasang CCTV.

  • Kualitas gambar

Kualitas gambar yang dimiliki antara kamera CCTV dengan IP Camera berbeda jauh. Dimana kualitas gambar CCTV yang paling bagus hampir setara dengan kualitas gambar yang dimiliki IP Camera yang paling  rendah kualitasnya. Sudut pengambilan gambar yang dimiliki oleh IP Camera juga 2 kali lebih luas daripada sudut pengambilan gambar yang dilakukan oleh kamera CCTV.

  • Analisa video yang lebih akurat

IP Camera bisa menyimpan rekaman video dalam jangka waktu yang lebih lama. Bahkan rekaman video bisa diunduh kembali jika terhapus atau dihancurkan. Berbeda dengan rekaman kamera CCTV yang hanya bisa bertahan sebentar saja.

  • Perangkat pendukung

IP Camera secara langsung sudah terhubung dengan internet sehingga jika Anda ingin menghubungkannya dengan smartphone atau perangkat gadget Anda dirumah tak perlu ada perangkat tambahan.

Lain halnya dengan kamera CCTV yang menggunakan kabel coaxial sebagai penghubung. Agar supaya kamera CCTV bisa diakses dan terhubung dari jarak jauh membutuhkan keberadaan kamera dengan alat perekam (DVR) yang memiliki manfaat akses jaringan yang bisa dipasangkan oleh Jasa pasang CCTV.

Plus Minus Penggunaan Kamera CCTV dan IP Camera Untuk Keamanan

Ada beberapa plus minus penggunaan kamera CCTV dan IP kamera untuk Anda ketahui. Untuk penggunaan CCTV kelebihannya adalah biaya lebih murah dan terjangkau. Selain itu untuk kamera DVR mudah dipasang. Bandwith yang dibutuhkan lebih rendah.

Kekurangannya adalah banyak perangkat keras dan banyak kabel terutama jika kamera yang dipasang berjumlah banyak. Kualitas gambar pun kurang jelas karena biasanya memiliki hasil yang blur atau buram.

Selain itu kamera CCTV juga tidak memiliki kemampuan untuk melakukan digital zoom. Hal tersebut akan mempersulit proses identifikasi kejadian. Sudut pandang yang terbatas dari kamera CCTV  membuat pemilik harus memasang kamera dalam jumlah banyak. Dan CCTV analog lebih mudah untuk disadap karena datanya tak bisa dienkripsi.

Sedangkan untuk IP Camera, kelebihannya adalah pemasangan lebih mudah dengan perangkat yang lebih simpel. Namun Anda harus memiliki jaringan internet. Untuk bisa terhubung dengan smartphone tak perlu adanya perangkat dukungan tambahan.

Sudut pandang yang dimiliki IP Camera lebih luas sehingga tak perlu pasang banyak kamera. Data rekaman video dari IP Camera dilindungi dengan sistem enkripsi sehingga jauh lebih aman.

Namun kekurangannya adalah biayanya lebih mahal karena menggunakan jaringan internet. Apalagi jika pengguna belum menyediakan akses jaringan internet.

IP Camera juga butuh kapasitas penyimpanan yang lebih besar. Itulah ulasan tentang perbedaan dari kamera CCTV dan IP Camera yang biasanya juga bisa ditanyakan langsung pada Jasa pasang CCTV.

Continue Reading